Ayam asam jawa
- Bahan yang di perlukan :
- 2 sdm minyak goreng
- 4 buah bawang merah, cincang halus
- 2 buah bawang putih, cincang halus
- 3 cm jahe, memarkan
- 300 gr paha/ dada ayam
- 200 gr kentang kecil
- 2 sdm kecap asin
- 4 sdm air asam jawa kental
- 1 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 150 ml air
- 1/2 sdt merica bubuk
- 10 buah cabe rawit merah
- 2 batang daun bawang
- 1 sdm bawang merah goreng
- Cara membuatnya :
- Panaskan minyak goreng, tumis bawang merah, bawang putih, jahe sampai harum, trus masukan ayamnya masak sampai warnanya berubah kecoklatan.
- masukan kentang, kecap asin, air asam jawa, gula, garam. jangan lupa tambahkam air sampai menutupi permukaan ayamnya. masak dengaan keadaan tertutup selama kurang lebih 20 menit/ sampai airnya berkurang sampai1/4 nya. setelah ayam dan kentang sudah lunak, masukan merica bubuk, cabe arawit dan irisan daun bawang, aduk sebentar trus matikan api
- angkat, dang jangan lupa di taburi dengan bawang goreng.
- selesai deh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar